- KODIM 0710 PEKALONGAN

Rabu, 23 Desember 2015

Kodim Pekalongan Raih Juara Tonting

Dandim 0710/Pekalongan Letkol Inf Riza Anom P, SIP (Paling Kiri) menerima Plakat penghargaan juara pertama penyelenggaraan juara pertama penyelenggara kewilayahan dalam kegiatan Peleton Beranting Yudhawastu Pramuka Jaya yang berakhir di Ambarawa, Minggu(20/12).

PEKALONGAN – Kodim 0710/Pekalongan dinobatkan sebagai juara I penyelenggara kewilayahan dalam kegiatan Peleton Beranting (Tonting) Yuddhawastu Pramuka Jaya. Penyerahan plakat kejuaraan secara simbolis dilakukan Danrem 0710/Makutarama Kol Kav Prantara Santosa kepada Dandim 0710/Pekalongan Letkol Inf Riza Anom Putranto, di sela-sela upacara penyerahan terakhir Tonting Yuddhawastu Pramuka Jaya di Lapangan Korem 073/Makutarama Ambarawa, kemarin. Napak tilas digelar dalam rangka Hari Juang Kartika Ke-70 2015. Tonting Yuddhawastu Pramuka Jaya napak tilas diawali dari rumah kelahiran Jendral Besar Sudirman di Kecamatan Rembang, Purbalingga pada 16 Desember lalu. Kemudian melewati Kabupaten Pemalang, Kabupaten Pekalongan, Kabupaten Batang, Kabupaten Kendal, Kabupatem Semarang dan berakhir di Ambarawa. Dandim 0710/Pekalongan Letkol Inf Riza Anom Putranto mengucapkan terima kasih sebesar- besarnya kepada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya Peleton Beranting Yuddhawastu Pramuka Jaya di wilayah Kabupaten Pekalongan, khususnya warga masyarakat Kabupaten Pekalongan dan Pemkab Pekalongan. (Sumber Unit Intel dan Berita.Suaramerdeka.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar