- KODIM 0710 PEKALONGAN

Rabu, 06 Januari 2016

Jabatan Kasdim Pekalongan Diserahterimakan


Dandim 0710/Pekalongan Letkol Inf Riza Anom SIP memimpin langsung sertijab Kasdim yang diadakan di aula Makodim. Kegiatan juga diikuti para Danramil, sejumlah perwira, PNS, anggota Persit KCK, serta perwakilan Muspika Kedungwuni, Lebakbarang, Karangdadap, dan perwakilan Polsek setempat
Dalam Korps Raport Sertijab ini, Mayor Inf Sasono Haryadi yang semula menjabat sebagai Kasdim 0710/Pekalongan, menempati jabatan baru sebagai Pabanda Kumtaltibprot Spersdam IV/Diponegoro.
Jabatan Kasdim 0710/Pekalongan kini diemban oleh Mayor Inf Muhamad Mastur, yang sebelumnya menjabat Kasi Binsisfomin Infolahtadam IV/Diponegoro.
Sementara, jabatan Danramil 06/Kedungwuni diserahterimakan dari Kapten Inf Bambang Kalisno kepada Kapten Cpm Hadi Wahyudi yang sebelumnya menjabat sebagai Pasihartib Denpodam IV/Diponegoro. Selanjutnya, Kapten Inf Bambang Kalisno menjabat Pasipers Kodim 0712/Tegal.
Kapten Inf Mamang Krisnawan, semula menjabat Pasiter Kodim 0710/Pekalongan, mengemban tugas baru sebagai Danramil 05/Surodadi Kodim 0712/Tegal. Jabatan Pasiter Kodim 0710/Pekalongan kini diemban Kapten Inf Sunarto, yang sebelumnya menjabat Danramil 17/Lebakbarang Kodim 0710/Pekalongan.
Danramil 17/Lebakbarang kini dijabat Kapten Com Ismadi, yang sebelumnya menjabat Dansubdenpom IV/1-1 Cilacap Pomdam IV/Diponegoro.
Sedangkan Letda Arm Idris yang semula mwnjabat Danunit Intel Kodim 0710/Pekalongan, pindah tugas sebagai Pama Korem 071/Wijayakusuma. Jabatan Danunit Intel Kodim 0710/Pekalongan kini diemban Letda Inf Jumarno, yang sebelumnya menjabat sebagai Pasandi Siintel Kodim 0710/Pekalongan.
Dandim 0710/Pekalongan Letkol Inf Riza Anom Putranto dalam amanatnya menjelaskan bahwa serah terima jabatan atau perpindahan satuan di lingkungan TNI AD adalah hal yang biasa.
Dandim mengucapkan terima kasih kepada pejabat Kodim 0710/Pekalongan yang pindah tugas ke satuan lain.
“Terima kasih karena selama menjalankan tugasnya di sini sudah memajukan Kodim dan melaksanakan tugas pokoknya dengan baik sehingga jajaran Kodim 0710/Pekalongan bisa melaksanakan tugas sesuai perintah komando atas,” ungkap Dandim.
Dandim mengharapkan, pejabat yang melaksanakan sertijab bisa segera menyesuaikan diri di tempat tugas yang baru. “Lanjutkan hal-hal baik yang sudah dijalankan pejabat yang lama,” pesannya.
Pada kesempatan tersebut Dandim juga berpesan kepada jajarannya, untuk mengantisipasi berbagai hal-hal yang tidak diinginkan, apalagi menjelang pergantian tahun.
Kejadian menonjol harus diantisipasi supaya tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. “Salah satunya ditemukannya terompet berbahan sampul Alquran. Pekalongan sudah sangat bagus dalam kehidupan agamanya. Tugas kita adalah mengantisipasi jangan sampai masyarakat terprovokasi sehingga terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” tegas dia.
Dandim juga menyampaikan rasa syukur Pilkada Kota dan Kabupaten Pekalongan sudah berjalan dengan aman dan lancar. Untuk Kota Pekalongan, sudah tidak ada masalah. Tetapi untuk Kabupaten Pekalongan masih ada gugatan yang diajukan pasangan calon nomor urut 1 ke MK. “Kita ikuti perkembangannya sampai akhir. Antisipasi hal-hal menonjol yang terjadi,” pesannya lagi.
Lebih lanjut, Letkol Inf Riza Anom Putranto mengucapkan terima kasih atas kebersamaan dan kekompakan yang terjalin antar semua elemen Muspida, Muspika, hingga di tingkat desa dan kelurahan di Kota maupun Kabupaten Pekalongan.
“Di semua tingkatan, Babinsa, Babhinkamtibmas, Kepala Desa, Lurah, Danramil, Kapolsek, Camat, hingga di tingkat atasnya sudah terjalin kerja sama dan kekompakan dengan baik. Dengan kekompakan yang terjalin, tidak ada permasalahan yang tidak bisa diatasi,” jelas Dandim.
Upacara Korps Raport Sertijab ini dilanjutkan dengan penyerahan kenang-kenangan dari Dandim 0710/Pekalongan kepada pejabat yang pindah tugas satuan baru, berupa lukisan karikatur. Kegiatan diakhiri ucapan selamat dari Dandim dan istri kepada pejabat yang lama dan yang baru, diikuti oleh para perwira dan prajurit maupun PNS jajaran Kodim 0710/Pekalongan.(Sumber Unit Intel dan Radar Pekalongan)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar