Kota Pekalongan – Kepala Seksi Teritorial (Kasiter) Korem 071/Wijayakusuma Mayor Inf Edd Lalo, memberikan apresiasi tentang pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa(TMMD) Sengkuyung I TA. 2021 yang dilaksanakan oleh Kodim 0710/Pekalongan.
Hal itu diungkapkan Kasiter Korem 071 Mayor Inf Eddy Lalo, saat mengunjungi lokasi TMMD di Jl. Sriwedari Kelurahan Poncol Kecamatan Pekalongan Timur Kota Pekalongan, Sabtu (6/3/2021) sore.
Menurut Kasiter, pelaksanaan TMMD yang dikerjakan oleh Kodim 0710/Pekalongan sudah sesuai dengan arahan dari Komando atas dalam hal ini adalah Korem 071/Wijayakusuma, serta dukungan masyarakat juga sangat tinggi walaupun lokasi di tengah perkotaan.
“ Atas petunjuk Komandan Korem 071/wijayakusuma, pada siang hari ini kami mengecek pelaksanaan TMMD yang ada di wilayah Kodim 0710/Pekalongan, dan setelah saya cek langsung ke lokasi, saya sangat apresiasi baik itu di poskotis maupun dukungan dan kerjasama dengan masyarakat sangat baik sekali”,terang Kasiter.
Kasiter juga berpesan, agar dalam pelaksanaan kegiatan terus bersinergi dengan instansi terkait dan warga sehingga kemanunggal TNI-Polri dan masyarakat bisa terwujud dengan baik.
“ Apa yang saya lihat siang ini semua sudah sesuai dengan harapan komando atas, untuk itu kami berpesan agar dipertahankan dan ditingkatkan terutama dalam sinergitas TNI-Polri dan Masyarakat dalam semua kegiatan yang dilaksanakan”,pungkasnya.
Diketahui untuk sasaran yang dikerjakan dalam program TMMD wilayah Kota Pekalongan meliputi pekerjaan peninggian jalan dan pengaspalan dengan volume : panjang 281 meter x lebar 4.meter dan tinggi 32 centimeter dan pekerjaan pembuatan talud senderan jalan aspal volume: panjang 257 meter x lebar 0,3 meter dengan tinggi 0.2 s-d 0.52 meter.(rus)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar