Dandim 0701/Banyumas, Ucapkan Terimakasih Atas Segala Pengabdian Untuk Satuan - KODIM 0710 PEKALONGAN

Kamis, 03 Februari 2022

Dandim 0701/Banyumas, Ucapkan Terimakasih Atas Segala Pengabdian Untuk Satuan

 

Banyumas - Komandan Kodim 0701/Banyumas Letkol Inf Iwan Dwi Prihartono, memimpin acara tradisi dan laporan korps Perwira serta wisuda purnawira prajurit Kodim 0701/Banyumas. Kegiatan berlangsung di Aula Kodim 0701/Banyumas, Jln. Jenderal Sudirman No. 204 Kelurahan Kedungwuluh Kecamatan Purwokerto Barat Kabupaten Banyumas, Kamis 03/02/2022.

 




Kegiatan tersebut dihadiri Kepala Staf Kodim Mayor Inf Nurrohmat, S.Ag, para Danramil dan Perwira Staf Kodim 0701/Banyumas, sedangkan Danramil yang wisuda purna tugas yaitu Kapten Inf Mulyanto Danramil 07/Banyumas yang memasuki masa persiapan pensiun. Sedangkan Perwira yang masuk adalah Kapten Inf Rasto sebagai Danramil 06/Kembaran dan Kapten Inf Agung Sucipto sebagai Danramil 10/Sumpiuh.

 

Diawali laporan korps Perwira serta wisuda purnawira prajurit Kodim 0701/Banyumas kepada Dandim 0701/Banyumas, Letkol Inf Iwan Dwi Prihartono menyampaikan dalam sambutannya acara ini merupakan salah satu upaya untuk menanamkan rasa kebanggaan terhadap satuan yang dicintai, selain itu juga sebagai penghormatan dan penghargaan untuk prajurit yang akan purna tugas karena selama berdinas di Kodim 0701/Banyumas mereka telah mencurahkan segala usaha dan upaya demi kesuksesan dan kemajuan satuan, " jelasnya.

 

“Selaku Dandim 0701/Banyumas dan atas nama pribadi, saya mengucapkan terima kasih kepada Kapten Inf Mulyanto, memasuki pensiun itu bukan berarti berhenti untuk tetap berbakti kepada negara, namun masih diberi kesempatan untuk menyumbangkan darma bhaktinya kepada masyarakat sesuai dengan kemampuannya .

 

Pensiun sebagai militer adalah awal pengabdian kepada masyarakat yang lebih luas, serta jaga selalu citra TNI dalam kehidupan masyarakat dan tularkan semangat pengabdian prajurit ditengah-tengah kehidupan masyarakat sekitarnya. Tetap jaga komunikasi dan silaturahmi yang baik dengan Kodim 0701/Banyumas ini terutama pada rekan-rekan yang masih aktif berdinas sampai saat ini.

 

Saya juga mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung di Kodim 0701/Banyumas kepada Kapten Inf Rasto sebagai Danramil 06/Kembaran dan Kapten Inf Agung Sucipto sebagai Danramil 10/Sumpiuh. Segera menyesuaikan diri untuk menghadapi tugas dan tanggung jawab yang tidak ringan serta memerlukan kemampuan dan kemauan yang tinggi.

 

Saya yakin dengan bekal pengalaman dan niat yang tulus ikhlas para Perwira akan mampu melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan baik. Tetap semangat dan segera beradaptasi guna mendukung pelaksanaan tugas pokok. Tegasnya.

 

Selain itu, selalu dekatkan diri dan tingkatkan kepercayaan, keimanan, dan ketaqwaan kepada Tuhan yang Maha Esa, karena hanya dengan ridho-Nya kita dapat melaksanakan setiap tugas yang diamanahkan kepada kita dengan baik. Pungkasnya. (AuL).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar